Jum’at Curhat Polsek Kundur Polres Karimun

Kundur

Terus bergerak Jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Kundur, Kapolsek Kundur, AKP Septimaris SE diwakili Kanit Lantas Polsek Kundur, Iptu Ari Suandy didampingi Bhabinkamtibmas rutin laksanakan kegiatan Jum’at Curhat di Pelabuhan Antar Pulau Tanjung Batu dan Pulau Ngal, Jl. Usman Harun, Kelurahan Kundur, Kecamatan Kundur, Kabupaten Karimun, Jumat (13/12/2024).

Kepri, BhayangkaraUtama.id | Kegiatan diawali di warung yang berada di Pelantar Pelabuhan Antar Pulau Tanjung Batu dan Pulau Ngal dimana setiap harinya banyak masyarakat berkumpul disana, pada kesempatan tersebut masyarakat mengeluhkan masih banyaknya remaja dan anak anak sekolah yang kebut kebutan di jalan raya.

Kanit Lantas Polsek Kundur, Iptu Ari Suandy menanggapi curhatan masyarakat tersebut menyampaikan, “Personil Polsek Kundur akan berupaya untuk mengurangi tingkat Kriminalitas khususnya tentang Sepeda Motor Roda Dua dengan cara melakukan patroli rutin baik siang maupun malam hari,” ungkapnya.

Kanit Lantas juga memberikan masukan kepada masyarakat jika ada hal-hal yang mencurigakan menyangkut Tindak Pidana agar segera melaporkan kepada Kapolsek sendiri ataupun piket SPK Polsek Kundur atau Bhabinkamtibmas.

KundurIptu Ari Suandi menambahkan, “tentang kenakalan remaja di wilayah hukum Polsek Kundur seperti kebut-kebutan di jalan raya, Polsek Kundur akan melakukan penyuluhan kepada pelajar dengan mendatangi ke sekolah-sekolah mereka dan jika didapati di jalan raya masih kebut kebutan, maka anak tersebut akan ditegur, dan jika perlu orang tuanya akan kita panggil,” imbuhnya.

Lebih lanjut Ari Suandi menyampaikan tujuan dilaksanakannya kegiatan Jumat Curhat Polsek Kundur, bersama Bhabinkamtibmas Alai dan Batu Limau Bripka Arie yaitu untuk menunjukkan kehadiran Polri ada ditengah masyarakat dan berinteraksi langsung dengan masyarakat serta mendengarkan apa saja permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat dan memberikan pesan-pesan Kamtibmas agar bersama- sama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di Wilayah Kecamatan Kundur

Diakhir kegiatan tersebut, Kanit Lantas berpesan apabila ada terjadi gangguan Kamtibmas agar segera untuk menghubungi Bhabinkamtibmas. (Linda/rls)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here